Archive for October, 2011

31
Oct
11

Yang Maha Benar

Alangkah indahnya dunia jika semua orang saling menghargai dan menghormati. Tapi dunia tidak akan berwarna kalo di dunia ini tidak ada masalah, konflik dan intrik. Justru dengan cara itulah Allah membuat kita menjadi lebih kuat. Dengan jalan yang tidak terpikirkan sebelumnya Allah memberi pelajaran pada kita. Supaya kita tetap kokoh berdiri walau badai menerjang. Agar kita tetap tegak melangkah walau angin menerpa. Dan agar kita tetap bisa tersenyum walau hati sedang menangis. Karena tidak ada masalah yang tidak terselesaikan. Tidak ada tangis yang tak tergantikan dengan senyum dan tawa. Allah hanya akan memberi cobaan pada umatnya sesuai dengan kemampuannya masing-masing. Percayalah…Allah yag Maha Tahu dan Maha Benar. Allah tidak akan pernah salah memilihkan jalan hidup untuk umat-Nya.

31
Oct
11

apatis tingkat tinggi

Air mata saya yang sudah kering atau saya yang sudah terlalu apatis?

Aku ditinggal kawin. Ha…ha pengen ketawa miris rasanya denger kata-kata itu. But, it’s true. Orangnya mungkin gak berasa ya ninggalin aku kawin sama orang lain. Tapi aku yang udah pernah dengar kata-kata manis dari dia, berasa lah ditinggalin. Setelah beberapa bulan pedekate, beberapa bulan dia menghilang, tiba-tiba datang lagi, lalu beberapa sms terakhir, dan tiba-tiba aja seperti semudah membalikkan telapak tangan dia udah nikah sama orang lain dengan jarak hanya kurang dari 2 bulan dari kontak terakhir. Reaksiku waktu pertama kali tahu Cuma bengong, gak percaya, dan berharap itu semua tidak benar terjadi. Kupikir aku bakal nangis seperti 2 tahun lalu ketika harus putus dari seseorang. Tapi ternyata, aku gak nangis aja gitu. Sedih sih iya, kesel sih pasti, ngerasa disia-siakan apalagi, dan berasa digantung gak salah lagi. Tapi anehnya kenapa aku gak nangis ya? Apa air mataku sudah mengering? Atau hatiku sudah membeku? Atau akunya yang sudah terlalu apatis? Atau saat ini aku sudah cukup bijaksana menghadapi semua? Entahlah….

Akhir kata, Ya Allah…Bahagiakanlah dia, seperti Engkau memberi kebahagiaan padaku.

30
Oct
11

What’s your targets?

Target…adalah sesuatu yang sebenarnya “pantang” kuperbincangkan. Aku bukanlah orang yang optimis. Sebagai seorang plegmatis, aku sadar sekali bahwa aku termasuk orang yang pesimis. Kadang (atau bahkan seringkali) aku tidak berani menyatakan apa mimpi dan rencana-rencanaku ke depan sana. 5 tahun lagi, 10 tahun lagi….gak berani ngomonginnya. Takut-takut nanti udah ngomong macam-macam, tapi ternyata tidak terwujud. Takut kecewa. Takut malah jadi gak semangat ketika mimpi-mimpi itu tidak tercapai.

Tapi, dibalik itu semua ternyata aku juga punya “kemauan” yang kuat. Maksudnya kalau aku sudah punya keinginan yang kuat akan sesuatu hal, akan dengan segala cara kuperjuangkan hal tersebut, hingga apa yang kuinginkan tercapai. Agak bertolak belakang ya sebenarnya kedua sifat itu. Tapi yah….itulah manusia. Mungkin karena punya dua sifat ini, makanya aku juga agak selektif dengan soal “kemauan” tadi. Tidak semua hal bisa diperlakukan sama. Kalau aku rasa kemauan tersebut mampu laksana, meskipun sulit segala cara akan kutempuh. Tapi kalau memang kurasa sulit, aku tidak akan mau bersusah payah mencapai hal tersebut. Buat apa susah payah, kalau hasilnya belum tentu baik? Walaupun orang bilang “yang penting usaha dulu, hasil sih belakangan” tapi aku lebih berpandangan “saya tahu batas kemampuan saya, jadi saya yang menentukan apa yan akan saya lakukan”. Hm…terdengar keras ya? Tapi gak juga kok sebenarnya. Aku hanya mencoba berpikir logis, dan tidak mau terlalu diawang-awang. Berkhayal boleh saja, tapi tidak oleh berlebihan. 🙂

So, what’s your targets for the next 5 years…10 years???? Let’s dreaming!! 😀

20
Oct
11

Ini pasti basi banget

aku yakin banget, tulisan ini pasti basi banget. Tapi dari lubuk hari yang paling dalam (lebay.com gini sih? :D) aku cuma bisa bilang kalo aku kangen banget sama banyak orang. I know, kalo sekarang sedang dalam masa2 labil.Tapi ini beneran berasa kangen yang tertahan. 🙂 Pengen ketemu sama mereka, pengen ketawa-tawa, pengen hedon, pengen makan-makan, pengen jalan-jalan, ah….semua deh pokoknya. Dan yang pasti, juga pengen ketemu dia. (ow….ow…..siapakah dia? :D)

 




October 2011
M T W T F S S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31